Tak Ingin Pelayanan Kendur, Kadinkes Sinjai Sidak Puskesmas Usai Libur Tahun Baru

Share:
Tak Ingin Pelayanan Kendur, Kadinkes Sinjai Sidak Puskesmas Usai Libur Tahun Baru

INILAHPOS.com - Awal tahun 2026 dimanfaatkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, dr. Emmy Kartahara Malik, untuk memastikan pelayanan kesehatan tetap berjalan optimal. 

Tanpa pemberitahuan sebelumnya, ia melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah puskesmas, Jumat pagi (2/1/2026), tepat setelah libur Tahun Baru.

Sidak tersebut menyasar Puskesmas Balangnipa, Samataring, dan Panaikang. Kehadiran dr. Emmy tak hanya mengecek administrasi dan layanan medis, tetapi juga menyapa langsung para tenaga kesehatan yang tengah bertugas.

“Saya ingin melihat langsung pelayanan puskesmas di awal tahun 2026, setelah libur tahun baru. Pelayanan kepada masyarakat harus tetap prima,” ujar dr. Emmy kepada inilahpos.com.

Dalam sidaknya, dr. Emmy memberi motivasi kepada para petugas agar tetap semangat menjalankan tugas, sekaligus mendorong peningkatan kualitas pelayanan dibandingkan tahun sebelumnya. Ia menekankan bahwa puskesmas merupakan garda terdepan layanan kesehatan masyarakat yang harus selalu siap dan responsif.

Menariknya, dr. Emmy juga meluangkan waktu berdialog dengan pasien yang ditemuinya di ruang pelayanan. Ia secara terbuka meminta masyarakat agar tak segan menyampaikan masukan dan kritik yang membangun demi perbaikan layanan puskesmas ke depan.

“Masyarakat yang merasakan langsung pelayanan. Masukan dan saran sangat kami butuhkan agar puskesmas bisa terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanannya,” tuturnya. (*)

Share:
Komentar

Berita Terkini