INILAHPOS.com - Sebuah video rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi perampokan di salah satu kios di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel) viral di media sosial.
Dalam rekaman tersebut, terlihat seorang pelaku bersenjata celurit masuk ke kios dan mengancam pemilik sebelum menggasak uang tunai.
Peristiwa ini terjadi pada Rabu (4/2/2025) di Dusun Kampala, Desa Kampala, Kecamatan Sinjai Timur. Dari video yang beredar, pelaku mengenakan pakaian hitam dan masker untuk menutupi wajahnya.
Ia terlihat menodongkan celurit ke arah pemilik kios yang ketakutan, lalu dengan cepat mengambil uang dari laci kasir.
Pemilik kios yang ketakutan tak bisa berbuat banyak dan memilih menghindari konfrontasi. Setelah berhasil mengambil barang curian, pelaku melarikan diri.