RSUD Kelas D Pratama Bulu Paccing Bikeru Resmi Sandang Status Akreditasi Utama
Cari Berita

Iklan Atas

iklan

RSUD Kelas D Pratama Bulu Paccing Bikeru Resmi Sandang Status Akreditasi Utama

inilahpos
16 Juli 2024

Rumah Sakit Pratama Bulu Paccing Bikeru


INILAHPOS.com - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kelas D Pratama Bulu Paccing Bikeru yang berlokasi di Desa Alenangka, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, kini resmi menyandang status akreditasi utama. 


Prestasi ini diraih setelah rumah sakit tersebut sukses menjalani serangkaian proses akreditasi pada tanggal 25, 27, dan 28 Juni 2024 lalu.


Status akreditasi utama ini dikeluarkan langsung oleh Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna pada tanggal 15 Juli 2024.


Pencapaian ini merupakan bukti nyata komitmen RSUD Bulu Paccing Bikeru dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas kepada masyarakat.


Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr. Emmy Kartahara Malik membenarkan status akreditasi yang saat ini diraih oleh RS Pratama Bulu Paccing Bikeru.


"Iya mendapatkan status akreditasi Utama," kata dr. Emmy, Selasa, (16/7/2024).


Dia mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian tersebut. Menurutnya, status akreditasi utama ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi seluruh staf dan tenaga medis di rumah sakit tersebut.


Meski begitu, dengan status akreditasi utama, RSUD Kelas D Pratama Bulu Paccing Bikeru, dr. Emmy Kartahara Malik berharap agar semakin meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Sinjai dan sekitarnya. 


Status ini juga membuka peluang bagi rumah sakit untuk mendapatkan dukungan dan kerjasama lebih lanjut dalam bidang kesehatan, baik dari pemerintah pusat maupun pihak swasta.


"Pencapaian akreditasi utama ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh staf dan tenaga medis di RS Pratama untuk terus meningkatkan kualitas layanan mereka demi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.